Selamat & Sukses Wisuda XII STPI Bina Insan Mulia Yogyakarta
Wisuda merupakan moment yang sangat ditunggu-tunggu dan penuh dengan suka cita. Tangis haru seringkali mewarnai momen istimewa yang menandai salah satu pencapaian dalam pendidikan seseorang. Wisuda, jadi saat yang penuh kebanggaan dan harapan, tidak hanya untuk yang lulus, tetapi juga untuk para support system yang mendukung suatu perjuangan. Kamis, 12 Desember 2024 menjadi salah satu hari yang bermakna bagi keluarga besar STPI Bina Insan Mulia Yogyakarta, pasalnya STPI mengadakan wisuda sarjana program studi PIAUD & PGMI yang ke-XII di Teladan ...