Tanggal 17 September 2024, Tiga DPL beserta ketua LP2M yg mengkoordinir pelaksanaan PPL-KKN INTERLGRATIF yg ke XX, Telah melakukan penarikan PPL-KKN Integratif dari Desa Kaliglagah Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo. Acara tersebut diadakan di balai desa Kaliglagah, Kemiri, Purworejo, acara tersebut dihadiri oleh kepala desa beserta jajarannya, ketua PKK , dan perwakilan dari Kepala SDN Kaliglagah serta kepala PAUD yang menjadi tempat PPL para mahasiswa.
Kesan dan pesan yang disampaikan bapak kepala desa menyatakan bahwa para mahasiswa sangat baik dan ikut membantu berbagai kegiatan di desa tersebut. Bapak Joko Setianto selaku kepala desa juga berpesan agar mahasiswa tetap semangat, dan mendoakan agar cepat lulus. Dari perwakilan PAUD dan SD N Kaliglagah jg menyatakan bahwa mahasiswa telah melaksanakan PPL dengan baik. Demikian acara penarikan PPL-KKN di Kaliglagah, dan bersyukur karena acara berjalan dengan begitu baik, dan mahasiswa meninggalkan kesan yg baik serta memperoleh ilmu dan pengalamn yg mendalam. (DH)